(PEER REVIEW + SIMILARITY + DOCUMENT) DETERMINAN KUALITAS LAPORAN KEUANGAN DAN DAMPAKNYA TERHADAP PENDAPATAN ASLI DAERAH (Studi Pada Pemerintah Kabupaten Dan Kota Di Indonesia)

Susbiyani, Arik (2016) (PEER REVIEW + SIMILARITY + DOCUMENT) DETERMINAN KUALITAS LAPORAN KEUANGAN DAN DAMPAKNYA TERHADAP PENDAPATAN ASLI DAERAH (Studi Pada Pemerintah Kabupaten Dan Kota Di Indonesia). UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH JEMBER.

[img] Text
Turnitin Prosiding 2016.pdf

Download (3MB)
[img] Text
Peer Review.pdf

Download (449kB)
[img] Text
Proceeding_2016_Laengkap.pdf

Download (1MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh ukuran pemerintah daerah, belanja hibah dan pendapatan transfer terhadap kualitas laporan keuangan pemerintah daerah serta menguji dampaknya terhadap pendapatan asli daerah. Penelitian ini juga menguji pengaruh tidak langsung ukuran pemerintah daerah, belanja hibah, dan pendapatan transfer terhadap pendapatan asli daerah melalui kualitas laporan keuangan sebagai variabel intervening. Teori yang digunakan untuk menjelaskan dan menganalisis hubungan antar variabel dalam penelitian adalah agency theory, legitimacy theory, dan signaling theory. Populasi penelitian ini adalah seluruh pemerintah kabupaten dan kota di Indonesia yang berjumlah 497 pemerintah kabupaten dan kota. Metode pengambilan sampel adalah judgment sampling. Sampel yang memenuhi kriteria penelitian berjumlah 116 pemerintah daerah. Alat analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis path. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa ukuran pemerintah daerah dan belanja hibah berpengaruh terhadap kualitas laporan keuangan, namun hasil penelitian ini gagal membuktikan pendapaan transfer berpengaruh terhadap kualitas laporan keuangan. Hasil pengujian yang lain menunjukkan bahwa ukuran pemerintah daerah memiliki pengaruh tidak langsung dominan terhadap pendapatan asli daerah melalui kualitas laporan keuangan sebagai variabel intervening.

Item Type: Peer Review
Subjects: 300 Social Science > 330 Economics > 332 Financial Economics, Finance
Divisions: Faculty of Economics > Department of Accounting (S1)
Depositing User: Arik Susbiyani
Date Deposited: 15 Jun 2022 07:21
Last Modified: 21 Jun 2022 01:26
URI: http://repository.unmuhjember.ac.id/id/eprint/13811

Actions (login required)

View Item View Item