Kemampuan Memahami Unsur Batin Empat Puisi oleh Siswa Kelas VIII SMPN 9 Jember Tahun Pelajaran 2015/2016

Imam, Zaihul (2016) Kemampuan Memahami Unsur Batin Empat Puisi oleh Siswa Kelas VIII SMPN 9 Jember Tahun Pelajaran 2015/2016. Journal of Undergraduate Thesis, Universitas Muhammadiyah Jember.

[img]
Preview
Text
JURNAL.pdf

Download (385kB) | Preview

Abstract

Puisi adalah salah satu bentuk karya sastra yang paling menarik dan indah. Keindahan puisi tidak semata-mata terletak pada kata-kata. Keindahan puisi juga terbentuk oleh struktur lahir dan batin. Struktur lahir merupakan pembangun puisi dari luar sedangkan struktur batin puisi merupakan roh dari sebuah puisi sehingga sangat penting dalam sebuah puisi itu sendiri. Banyak siswa yang pandai menulis puisi tetapi kurang memahami struktur lahir dan batin yang terdapat di dalam puisi.. Permasalahan yang muncul dari latar belakang adalah bagaimanakah tema,nada,perasaan dan amanat yang terdapat dalam empat puisi oleh siswa kelas VIII SMPN 9 Jember tahun pelajaran 2015/2016, Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui tema,nada, perasaan dan amanat yang terdapat dapat pada empat puisi oleh siswa kelas VIII SMPN 9 Jember. Rancangan penelitian ini adalah penelitian kualitatif, jenis penelitian deskriptif. Sasaran penelitian ini adalah siswa kelas VIII SMPN 9Jember. Tehnik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah teks/penugasan. Pada penelitian kualitatif, yang menjadi intrumen atau alat penelitian adalah peneliti itu sendiri. Peneliti sebagai human instrument, berfungsi menetapkan fokus penelitian, memilih informan sebagai sumber data, melakukan pengumpulan data, menilai kualitas data, menafsirkan data dan membuat kesimpulan atas semuanya. Hasil analisis data menunjukkan kemampuan memahami unsur batin empat puisi yaitu tema, nada, perasaan dan amanat yang terdapat pada empat puisi, hasil analisis tema pada empat puisi tersebut bahwa kemampuan siswa dalam memahami tema puisi bisa dikatakan cukup bagus, karena dari 35 siswa hanya 15% siswa yang kurang mampu memahami tema, selebihnya siswa bisa menjawab akan tetapi masih ada ketidak sesuaian yaitu pada penulisan EYD siswa masih kurang memperhatikan pada titik koma dan menyingkat kata. Maka dari itu bagi guru SMPN 9 Jember lebih diperhatikan lagi dalam pembelajaran penulisan EYD yang benar.

Item Type: Article
Additional Information: Zaihul Imam (1110221026)
Uncontrolled Keywords: puisi, analisis, struktur batin
Subjects: 800 Literature and Rhetoric > 811 Indonesian Poetry
Divisions: Faculty of Teaching and Education Science > Department of Indonesian Literature Education (S1)
Depositing User: Hendri UF
Date Deposited: 14 Mar 2019 01:28
Last Modified: 14 Mar 2019 01:28
URI: http://repository.unmuhjember.ac.id/id/eprint/1471

Actions (login required)

View Item View Item