Penerapan Unsur Kekerasan Dalam Tindak Pidana Pencurian Dengan Kekerasan (Studi Kasus Putusan Nomor : 827/Pid.B/2021/PN.Jmr)

Adiansyah, Sayib Fauzi (2023) Penerapan Unsur Kekerasan Dalam Tindak Pidana Pencurian Dengan Kekerasan (Studi Kasus Putusan Nomor : 827/Pid.B/2021/PN.Jmr). Undergraduate thesis, Universitas Muhammadiyah Jember.

[img] Text
1. PENDAHULUAN.pdf

Download (766kB)
[img] Text
2. ABSTRAK.pdf

Download (237kB)
[img] Text
3. BAB I.pdf

Download (721kB)
[img] Text
4. BAB II.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (683kB) | Request a copy
[img] Text
5. BAB III.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (502kB) | Request a copy
[img] Text
6. BAB IV.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (468kB) | Request a copy
[img] Text
7. DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (472kB)
[img] Text
8. LAMPIRAN.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (485kB) | Request a copy
[img] Text
9. ARTIKEL.pdf

Download (696kB)

Abstract

Pencurian merupakan perbuatan mengambil, sengaja dengan maksud untuk memiliki barang tanpa izin dari pemilik yang sah. Perbuatan tersebut dibedakan menjadi dua yaitu pencurian dalam arti sempit dan pencurian dalam arti luas. Pencurian dalam arti sempit terdapat dalam pasal 362 KUHP sebagai pencurian dengan kategori biasa, sedangkan dalam arti luas terdapat dalam tindak pidana pencurian biasa ditambah unsur-unsur pokok yang bersifat memberatkan misal pencurian dengan kekerasan. kejahatan ini merupakan perbuatan pidana yang paling sering terjadi dalam kehidupan masyarakat dan dapat dikatakan perbuatan yang melanggar norma dan hukum. seperti halnya pada kasus putusan nomor : 827/Pid.B/2021/PN.Jmr yang melakukan tindak pidana pencurian. Permasalahan yang diangkat adalah bagaimana pertimbangan hakim dalam menilai dan menentukan unsur kekerasan dalam tindak pidana pencurian dengan kekerasan, adapun tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pertimbangan hakim dalam menilai dan menentukan unsur kekerasan dalam tindak pidana pencurian dengan kekerasan. Dengan menggunakan pendekatan kasus, pendekatan konsep, dan pendekatan undang-undang maka problem tersebut menjadi kompleks untuk dibahas. Metode yang digunakan adalah penelitian yuridis normatif yang menggunakan sumber bahan hukum kepustakaan dan di analisis secara kualitatif dan penarikan kesimpulan. Berdasarkan hasil pembahasan bahwa perbuatan Terdakwa lebih tepat dinyatakan melakukan tindak pidana pencurian biasa sebagaimana dakwaan subsidair Penuntut Umum hal tersebut dikarenakan bahwa perbuatan Terdakwa tidak memenuhi unsur kekerasan sebagaimana yang diatur dalam Pasal 89 KUHP.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Pencurian, Pencurian dengan kekerasan, putusan hakim
Subjects: 300 Social Science > 340 Law > 345 Criminal Law
Divisions: Faculty of Law > Department of Law Science (S1)
Depositing User: Sayib Fauzi Adiansyah
Date Deposited: 14 Mar 2023 03:19
Last Modified: 14 Mar 2023 03:19
URI: http://repository.unmuhjember.ac.id/id/eprint/16633

Actions (login required)

View Item View Item