(Peer Review + Similarity) Analisis Daya Saing dan Sensitivitas Usahatani Kedelai di Kabupaten Jember

Sutiarso, Edy and Hadi, Syamsul (2016) (Peer Review + Similarity) Analisis Daya Saing dan Sensitivitas Usahatani Kedelai di Kabupaten Jember. Departemen Sosek Faperta UGM Press.

[img] Text
02. Peer Reviewer Prosiding Semnas UGM 2016.pdf

Download (330kB)
[img] Text
02. ANALISIS DAYA SAING DAN SENSITIVITAS USAHATANI KEDELAI DI KABUPATEN JEMBER.pdf

Download (5MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk: (1) menganalisis tingkat profitabilitas usahatani kedelai, (2) menganalisis daya saing komoditas kedelai, dan (3) dan mengkaji sensitivitas usahatani kedelai terhadap pengaruh perubahan input, output, nilai tukar dan suku bunga. Penelitian ini merupakan studi kasus dengan lokasi di Kabupaten Jember. Data yang digunakan dalam penelitian ini dalah data primer dan data sekunder. Kajian ini menggunakan alat analisis Policy Analisis Matrix (PAM). Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) Usahatani kedelai di Kabupaten Jember menguntungkan, dengan keuntungan finansial mencapai Rp 3,357 juta/ha dan R/C sebesar 1,39, sedangkan keuntungan secara ekonomi sekitar Rp 3,642 juta/ha dan R/C sebesar 1,42. (2) Usahatani kedelai di Kabupaten Jember mempunyai daya saing kuat dengan nilai PCR sekitar 0,69 dan DRCR sebesar 0,67. (3) Kebijakan pemerintah terhadap harga input tradeable berdampak positif terhadap petani dengan nilai NPCL = 0,81. Sementara untuk kebijakan pemerintah terhadap input non tradeable negatif dengan nilai NT sebesar Rp 284.812 dan nilai FT Rp 193.632 yang bernilai positif. (4) Kebijakan pemerintah terhadap harga output tidak ada yang ditunjukkan oleh nilai negatif dari OT yang sebesar Rp 350.716. Nilai ini menunjukkan bahwa produsen tidak menerima insentif dari kebijakan pemerintah dan NPCO sebesar 0,97 yang menunjukkan adanya kebijakan pemerintah yang membuat harga kedelai yang diterima petani lebih rendah dari harga kedelai di pasaran dunia.(5) Perubahan harga input, harga output, nilai tukar rupiah terhadap dollar dan suku bunga berpengaruh terhadap keunggulan komparatif dan keunggulan kompetitif usahatani kedelai.

Item Type: Peer Review
Uncontrolled Keywords: Daya saing, sensitivitas, kedelai, PAM
Subjects: 600 Technology and Applied Science > 630 Farm, Farming > 635 Garden Crops, Horticulture, Vegetables
Divisions: Faculty of Agriculture > Department of Agribusiness (S1)
Depositing User: Syamsul Hadi
Contact Email Address: esutiarso@yahoo.com
Date Deposited: 02 Nov 2019 02:57
Last Modified: 02 Nov 2019 02:57
URI: http://repository.unmuhjember.ac.id/id/eprint/2610

Actions (login required)

View Item View Item