Aplikasi Survei SDGs dalam Pelayanan Kesehatan Jiwa

Zaini, Mad and Muharom, Lutfi Ali (2023) Aplikasi Survei SDGs dalam Pelayanan Kesehatan Jiwa. Jurnal Kesehatan. (Unpublished)

[img] Text
Aplikasi Survei SDGs dalam Pelayanan Kesehatan Jiwa.pdf

Download (104kB)

Abstract

Pelayanan kesehatan jiwa yang baik akan menghasilkan masyarakat yang sehat jiwa dengan ketersediaan pelayanan kesehatan jiwa yang bermutu, merata, tanggap, efisien dan terjangkau. Penelitian ini bertujuan untuk memberikan informasi tentang pelayanan kesehatan jiwa di Kabupaten Jember beserta tantangannya. Penelitian ini adalah jenis penelitian kualitatif. Unit yang menjadi objek analisis program adalah instansi kesehatan yang memberikan pelayanan kesehatan jiwa di masyarakat yang terdiri dari 5 Puskesmas, 1 Klinik Pratama dan 1 programer kesehatan jiwa di Dinas Kesehatan Kabupaten Jember. Unit analisis diambil dengan menggunakan metode purposive sampling dan teknik pengambilan data menggunakan wawancara mendalam atau in depth interview. Hasil penelitian menunjukkan bahwa akses pelayanan kesehatan jiwa di Kabupaten Jember masih belum memenuhi kebutuhan akan layanan kesehatan yang bermutu, merata dan terjangkau. Hal ini ditandai dengan keseluruhan puskesmas yang digunakan sebagai objek analisis peneltiian ini, belum memiliki tenaga kesehatan terlatih jiwa ditambah dengan hanya 32-33% puskesmas di seluruh wilayah kabupaten jember yang menyediakan pelayanan kesehatan jiwa. Programmer kesehatan jiwa baik di dalam dan di luar gedung masih memiliki banyak tugas rangkap. Tidak ada data pasti mengenai jumlah pasien kategori gangguan jiwa dan psikososial baik di puskesmas maupun di tingkat dinas, hal ini tentu berpenagruh terhadap kualitas dan kuantitas dari layanan kesehatan jiwa yang diberikan kepada masyarakat.

Item Type: Article
Subjects: 600 Technology and Applied Science > 610 Medicine and Health
Divisions: Faculty of Health > Department of Nursing Science (S1)
Depositing User: Mad Zaini
Date Deposited: 27 Mar 2023 04:00
Last Modified: 20 Oct 2023 07:05
URI: http://repository.unmuhjember.ac.id/id/eprint/16738

Actions (login required)

View Item View Item