Sarkasme Warganet pada Kolom Komentar Kumpulan Podcast Deddy Corbuzier dalam Kajian Semantik

Rosawati, Hanifah (2024) Sarkasme Warganet pada Kolom Komentar Kumpulan Podcast Deddy Corbuzier dalam Kajian Semantik. Undergraduate thesis, Universitas Muhammadiyah Jember.

[img] Text
A. PENDAHULUAN.pdf

Download (854kB)
[img] Text
B. ABSTRAK.pdf

Download (238kB)
[img] Text
C. BAB I.pdf

Download (329kB)
[img] Text
D. BAB II.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (416kB) | Request a copy
[img] Text
E. BAB III.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (321kB) | Request a copy
[img] Text
F. BAB IV.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (436kB) | Request a copy
[img] Text
G. BAB V.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (330kB) | Request a copy
[img] Text
H. BAB VI.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (241kB) | Request a copy
[img] Text
I. DAFTAR RUJUKAN.pdf

Download (309kB)
[img] Text
J. LAMPIRAN.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (4MB) | Request a copy

Abstract

Bebasnya pengguna media sosial dalam menggunakan bahasa yang bebas, sehingga banyak ditemukan pemakaian bahasa yang bersifat positif serta negatif dan salah satu bentuk yang paling banyak ditemukan adalah bersifat sarkasme pada kolom komentar seperti youtube. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Objek kajian dalam penelitian ini berfokus pada komentar warganet podcast Deddy Corbuzier. Data yang diperoleh dalam penelitian ini berupa kata atau kalimat yang mengandung sarkasme pada kolom komentar podcast Deddy Corbuzier. Sumber data pada penelitian ini yaitu tuturan warganet pada kolom komentar kumpulan podcast Deddy Corbuzier. Teknik pengumpulan data penelitian ini menggunakan teknik baca dan catat. Teknik analisis data yang digunakan pada penelitian ini adalah teknik padan. Berdasarkan hasil penelitian sarkasme ejekan warganet yang ditemukan pada kolom komentar dibagi menjadi tiga yaitu sarkasme ejekan olok-olok, sarkasme ejekan hinaan, dan sarkasme ejekan cemooh. Pertama, sarkasme ejekan olok-olok merupakan suatu sikap yang memandang rendah dan menertawakan seseorang, baik disampaikan dengan lisan ataupun isyarat. Kedua, sarkasme ejekan hinaan adalah ejekan yang menyerang kehormatan dan nama baik seseorang, sehingga akibat perbuatan tersebut seseorang menjadi malu, hilang martabat atau hilang harga diri. Ketiga, cemooh adalah suatu perkataan kasar yang dikeluarkan oleh seeorang kepada orang lain yang bertujuan untuk mengejek. Sarkasme sindiran warganet yang ditemukan pada kolom komentar dibagi menjadi tiga yaitu, sarkasme sindiran sifat, sarkasme sindiran celaan, dan sarkasme sindiran kritikan. Pertama sindiran sifat adalah sindiran yang digunakan untuk menyindir seeorang secara terang-terangan baik secara kasar maupun halus. Kedua, sarkasme sindiran celaan adalah sindiran berupa tindakan kritik atau tuduhan terhadap suatu pandangan,sikap,dan perilaku yang tidak sejalan pada umumnya. Ketiga, sarkasme sindiran kritikan adalah ungkapan atau tanggapan terkait dengan baik buruk suatu tindakan yang baru akan atau sudah dibuat dalam bentuk sindiran.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Sarkasme.Semantik, Podcast
Subjects: 400 Language
400 Language > 410 Linguistics
400 Language > 410 Linguistics > 415 Grammar
Divisions: Faculty of Teaching and Education Science > Department of Indonesian Literature Education (S1)
Depositing User: Hanifah Rosawati
Date Deposited: 11 Jul 2024 08:00
Last Modified: 11 Jul 2024 08:00
URI: http://repository.unmuhjember.ac.id/id/eprint/21410

Actions (login required)

View Item View Item