PENGGUNAAN MAKNA KIAS PADA PUISI “5 DETIK DAN RASA RINDU” KARYA PRILLY LATUCONSINA

Indahsari, Nur (2019) PENGGUNAAN MAKNA KIAS PADA PUISI “5 DETIK DAN RASA RINDU” KARYA PRILLY LATUCONSINA. Undergraduate thesis, Universitas Muhammadiyah Jember.

[img] Text
ARTIKEL.pdf

Download (888kB)
[img] Text
ABSTRAK.pdf

Download (330kB)
[img] Text
1. Pendahuluan.pdf

Download (552kB)
[img] Text
BAB I.pdf

Download (363kB)
[img] Text
BAB II.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (369kB)
[img] Text
BAB III.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (387kB)
[img] Text
BAB IV.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (370kB)
[img] Text
BAB V.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (373kB)
[img] Text
Lampiran.pdf

Download (3MB)

Abstract

Indahsari, Nur. 2019. Penggunaan Makna Kias pada Puisi “5 Detik Dan Rasa Rindu” karya Prilly Latuconsina. Skripsi, Program Studi Pendidikan Bahasa dan Satra Indonesia, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Muhammadiyah Jember. Pembimbing: (1) Eka Nova Ali Vardani, M.Pd. (2) Dzarna, M.Pd. Kata kunci: Makna Kias, Puisi “5 Detik Dan Rasa Rindu” karya Prilly Latuconsina Penelitian ini berjudul Penggunaan Makna Kias pada Puisi “5 Detik Dan Rasa Rindu” karya Prilly Latuconsina. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan tentang empat jenis makna kias berupa makna kias perbandingan, metafora, allegori, personifikasi yang terdapat pada puisi “5 Detik Dan Rasa Rindu” karya Prilly Latuconsina. Makna kias perbandingan merupakan bahasa kiasan yang menyamakan satu hal dengan hal lain, serta menggunakan kata-kata pembanding. Makna kias metafora membahas tentang bahasa kiasan melihat sesuatu dengan perantaraan benda yang lain dan menyatakan sesuatu sebagai hal yang sama atau seharga dengan hal lain, yang sesungghunya tidak sama. makna kias allegori merupakan cerita kiasan ataupun lukisan yang mengiaskan hal lain atau kejadian lain. makna kias personifikasi membahas tentang kiasan yang mempersamakan benda dengan manusia, benda-benda mati dibuat hidup, berpikir, dan sebagainya seperti manusia. Jenis penelitian yang digunakan deskriptif kualitatif. Data dalam penelitian ini berupa kalimat yang mendeskripsikan jenis makna kias berupa perbandingan, metafora, personifikasi, dan allegoripada puisi “5 Detik Dan Rasa Rindu” karya Prilly Latuconsina. Sumber data dalam penelitian ini adalah puisi “5 Detik Dan Rasa Rindu” karya Prilly Latuconsina dengan jumlah halaman 155. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah (1) menyiapkan lembar pengumpul data, (2) menyeleksi data, (3)memberi deskripsi, dan (4) menarik kesimpulan. Instrumen yang digunakan adalah peneliti sendiri dan dibantu tabel. Teknik pengujian kesahihahan data yang digunakan berupa data primer yaitu beberapa buku yang berisi tentang teori makna kias, sedangkan data sekunder yang memvalidasi diperoleh dengan cara (metode) lain yaitu konsultasi dengan dosen pembimbing. Hasil penelitian ini menujukkan bahwa penggunaan makna kias pada puisi “5 Detik Dan Rasa Rindu” karya Prilly Latuconsina terdapat empat jenis makna kias yaitu makna kias perbandingan terdapat sepuluh data , makna kias metafora terdapat tiga data, makna kias allegori terdapat enam data, dan makna kias personifikasiterdapat dua data. Simpulan dari penelitian ini adalah Kata kiasan ini sering ditemukan pada karya sastra khususnya berupa puisi. Kata kiasan sering dipakai untuk memberikan rasa keindahan dan penekanan pada hal yang disampaikan.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: 800 Literature and Rhetoric > 810 Indonesian Literatures
Divisions: Faculty of Teaching and Education Science > Department of Indonesian Literature Education (S1)
Department: S1 Pendidikan Bahasa Indonesia
Depositing User: rahma wahyu ningsih
Contributors:
ContributionContributor NameNIDN/NIDK
UNSPECIFIEDNOVA ALI VARDANI, EKAnidn0710118501
UNSPECIFIEDDZARNA, DZARNAnidn0701028802
Date Deposited: 26 Oct 2020 07:21
Last Modified: 26 Oct 2020 07:21
URI: http://repository.unmuhjember.ac.id/id/eprint/6795

Actions (login required)

View Item View Item