(Peer Review + Similarity + Document) PENGEMBANGAN MODEL PENILAIAN OTENTIK UNTUK MENGUKUR CAPAIAN PEMBELAJARAN MAHASISWA

Afrida, Indah Rakhmawati (2016) (Peer Review + Similarity + Document) PENGEMBANGAN MODEL PENILAIAN OTENTIK UNTUK MENGUKUR CAPAIAN PEMBELAJARAN MAHASISWA. Prodi Pendidikan Biologi, FKIP, Universitas Muhammadiyah Jember, Jember, Indonesia.

[img] Text
Peer Review (1&2) Jurnal 1.pdf

Download (661kB)
[img] Text
3. Hasil Cek Turnitin.pdf

Download (1MB)
[img] Text
4. Artikel.pdf

Download (996kB)

Abstract

Penelitian ini dilaksanakan di IKIP Budi Utomo Malang dan Unmuh Jember dengan subyek dosen dan mahasiswa Prodi Pendidikan Biologi selama 6 bulan (Maret-Agustus 2016), menggunakan metode yang diadaptasi dari model pengembangan Borg and Gall, yaitu: (1) prapengembangan, (2) pengembangan, (3) uji coba produk, dan (4) revisi. Pengembangan ini diawali dengan wawancara terhadap dosen dan mahasiswa, di mana data hasil wawancara tersebut digunakan sebagai dasar untuk melakukan analisis kebutuhan pengembangan penilaian rubrik. Hasil wawancara, penilaian hasil belajar yang digunakan dosen belum mengukur kemampuan mahasiswa secara otentik. Sebagian besar dosen (84%) menggunakan tes tulis berupa tes obyektif, perlu untuk mengembangkan penilaian hasil belajar otentik berupa penulisan makalah dan presentasi makalah. Berdasarkan hasil analisis data diperoleh bahwa 89% mahasiswa menunjukkan sikap positif terhadap penulisan makalah dan 92% sikap positif terhadap presentasi makalah. Kesimpulannya bahwa mahasiswa menganggap tugas tagihan dan penilaian menggunakan rubrik deskriptif memberikan dampak yang baik dan pemahaman terhadap materi mata kuliah dan rasa percaya diri mahasiswa semakin meningkat.

Item Type: Peer Review
Uncontrolled Keywords: Model Penilaian Otentik, Capaian Pembelajaran
Subjects: 300 Social Science > 370 Education > 378 Higher Education, Universities
Divisions: Faculty of Teaching and Education Science > Department of Biology Education (S1)
Depositing User: INDAH RAKHMAWATI AFRIDA
Contact Email Address: indahrakhmawatiafrida@unmuhjember.ac.id
Date Deposited: 13 Nov 2021 01:26
Last Modified: 29 Nov 2021 01:39
URI: http://repository.unmuhjember.ac.id/id/eprint/12183

Actions (login required)

View Item View Item