(SIMILARITY + DOCUMENT) PENINGKATAN KEAHLIAN TUKANG DALAM MENERAPKAN TEKNOLOGI FEROSEMEN DAN TULANGAN BETON DARI BAMBU

GUNASTI, AMRI and muhtar, muhtar and Hamduwibawa, Rofi Budi and Manggala, Adhitya Surya and UMARIE, ISKANDAR and Mufarida, Nely Ana and sanorsa, Abadi and Satoto, Eko Budi and RAHMAWATI, ERNA IPAK (2023) (SIMILARITY + DOCUMENT) PENINGKATAN KEAHLIAN TUKANG DALAM MENERAPKAN TEKNOLOGI FEROSEMEN DAN TULANGAN BETON DARI BAMBU. Jurnal Pengabdian Masyarakat Berkemajuan, Indonesia.

[img] Text
PENINGKATAN KEAHLIAN TUKANG DALAM MENERAPKAN TEKNOLOGI FEROSEMEN DAN TULANGAN BETON DARI BAMBU similarity.pdf

Download (739kB)
[img] Text
Selaparang 2023 Naskah.pdf

Download (706kB)
[img] Text
Selaparang 2023.pdf

Download (1MB)

Abstract

Hasil survey menunjukkan bahwa para tukang di Desa Sukogidri Kecamatan Ledokombo Kabupaten Jember belum memiliki keterampilan memanfaatan teknologi ferosemen dan beton bertulang bambu sebagai bahan bangunan yang tahan terhadap gempa. Solusi yang diberikan pada para Tukang diantaranya 1) memberikan informasi mengenai gempa dan dampak yang ditimbulkan terhadap rumah dan bangunan, 2) memberikan pelatihan pemanfaatan teknologi ferosemen, 3) memberikan tindak lanjut pelatihan pemanfaatan bambu sebagai tulangan beton. Mengingat intensitas terjadinya gempa sangat masif maka kegiatan Program Kemitraan Masyarakat Stimulus (PKMS) mendesak untuk dilaksanakan. Tujuan dari kegiatan ini adalah untuk meningkatkan keterampilan tukang dalam menerapkan teknologi ferosemen dan beton bertulang bambu. Tahapan pelaksanaan kegiatan dilakukan mulai dari observasi, koordinasi lapangan, penyampaian teori teknologi ferosemen dan beton bertulang bambu, praktek membuat ferosemen, praktek membuat beton bertulang bambu, praktek membuat beton bertulang bambu, penguatan kelompok tukang. Untuk mengukur keberhasilan kegiatan, maka dilakukan pretest sebelum dimulai pelaksanaan program dan postest setelah kegiatan. Dari kegiatan ini dapat disimpulkan bahwa kemampuan tukang meningkat setelah dilakukan praktek membuat ferosemen dan praktek membuat beton bertulang bambu.

Item Type: Peer Review
Uncontrolled Keywords: ferosemen; tulangan bambu; tukang; beton
Subjects: 600 Technology and Applied Science > 630 Farm, Farming > 635 Garden Crops, Horticulture, Vegetables
Divisions: Faculty of Agriculture > Department of Agrotechnology (S1)
Depositing User: Iskandar Umarie
Date Deposited: 17 Jul 2023 01:48
Last Modified: 17 Jul 2023 01:48
URI: http://repository.unmuhjember.ac.id/id/eprint/17690

Actions (login required)

View Item View Item