(Similarity) Analisis Status Maternal dan Kepatuhan Antenatal Care (ANC) Pada Ibu Hamil Dengan Status Kesejahteraan Janin

Indriyani, Diyan and Sukarji, Veliyana and SURYANINGSIH, YENI (2022) (Similarity) Analisis Status Maternal dan Kepatuhan Antenatal Care (ANC) Pada Ibu Hamil Dengan Status Kesejahteraan Janin. Universitas Muhammadiyah Jember.

[img] Text
Yeni_Analisis Status Maternal dan Kepatuhan ANC.docx (1).pdf

Download (518kB)
[img] Text
Prosiding 2022.pdf

Download (1MB)

Abstract

Pemeriksaan Antenatal Care (ANC) merupakan pemeriksaan kehamilan yang memiliki tujuan untuk mnegidentifikasi kesejahteran ibu dan janin. Kehamilan dapat bersifat normal maupun mengalami kom- plikasi. Pengukuran kesejahteraan janin dapat diukur berdasarkan gerakan janin. Tujuan penelitian ini adalah menganalisis hubungan status maternal dan kepatuhan ANC pada ibu hamil dengan kesejahteraan janin. Desain penelitian ini menggunakan desain korelasi dengan pendekatan Cross Sec- tional. Populasi penelitian ini adalah ibu hamil trimester III yang ada di Wilayah Puskesmas Jenggawah Kabupaten Jember, diambil pada bulan Oktober 2020 sampai dengan Januari 2021, dengan jumlah sampel 36 re- sponden yang telah memenuhi kriteria inklusi. Teknik pengambilan sampel menggunakan cluster sampling, dan instrumen yang digunakan berupa kuesioner, buku KIA dan dan lembar obervasi. Status maternal: uisa ibu (P Value: 0,04), usia kehamilan (P Value 0,03), jarak kehamilan (P Value 0,04) dan penyakit yang diderita ibu hamil (P Value 0,01) memiliki hubungan yang signifikan dengan kesejahteraan janin. Sedangkan status maternal: jumlah paritas tidak berhubungan dengan kesejahteraan janin (P Value 0,09), demikian juga kepatuhan ANC juga tidak berhubungan dengan kesejahteraan janin (P value 0,07). Kepatuhan ANC tetap merupakan hal yang penting dilakukan secara teratur oleh ibu hamil, sehingga penting bagi tenaga kesehatan untuk selalu memotivasi ibu hamil melakukan ANC rutin. Melalui ANC dapat diberikan penyuluhan kesehatan dalam menguatkan perilaku ibu untuk mempertahankan kesejahteraan janin

Item Type: Peer Review
Subjects: 600 Technology and Applied Science > 610 Medicine and Health > 614 Public Preventive Medicine
Divisions: Faculty of Health > Department of Nursing Science (S1)
Depositing User: Yeni Suryaningsih
Contact Email Address: yeni@unmuhjember.ac.id
Date Deposited: 07 Dec 2022 07:28
Last Modified: 29 Dec 2022 02:28
URI: http://repository.unmuhjember.ac.id/id/eprint/15574

Actions (login required)

View Item View Item