Efektivitas Waktu Aplikasi dan Konsentrasi Pestisida Nabati Paitan (Tithonia diversifilia) terhadap Intensitas Kerusakan dan Hasil Buncis

Faruq, Umar (2016) Efektivitas Waktu Aplikasi dan Konsentrasi Pestisida Nabati Paitan (Tithonia diversifilia) terhadap Intensitas Kerusakan dan Hasil Buncis. Undergraduate thesis, UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH JEMBER.

[img]
Preview
Text
ARTIKEL b.pdf

Download (688kB) | Preview
[img] Text
PENDAHULUAN.pdf

Download (122kB)
[img] Text
INTISARI.pdf

Download (31kB)
[img] Text
BAB I - BAB V.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (678kB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan (1) Untuk mengetahui waktu aplikasi pestisida nabati paitan terhadap intensitas kerusakan dan hasil yang di sebabkan hama pada tanaman buncis. (2) Untuk mengetahui konsentrasi pestisida nabati paitan terhadap intensitas kerusakan dan hasil yang di sebabkan hama pada tanaman buncis. (3) Untuk mengetahui interaksi efektifitas waktu aplikasi dan konsetrasi pestisida paitan terhadap tingkat kerusakan dan hasil yang di sebabkan hama pada tanaman buncis. penelitian ini dilaksanakan di kebun percobaan Fakultas Pertanian Universitas Muhammadiyah Jember yang bertempat di jl. Karimata, Kecamatan Sumbersari, kabupaten Jember. Dimulai pada bulan oktober 2015 sampai bulan januari 2016 dengan ketinggian tempat ±89 meter Dpl. Penelitian dilakukan secara faktorial (3 x 4) dengan dasar rancangan acak kelompok (RAK) yang terdiri dari dua faktor yaitu factor pertama waktu aplikasi yaitu : W1 = Pagi (Jam 06:00WIB), W2= Sore (Jam 16:00 WIB) dan W3 = Malam (Jam 20:00 WIB) dan factor kedua konsentrasi yaitu : K1 (50ml/L), K2 (100ml/L), K3 (150ml/L) dan K4 (200ml/L) yang masing-masing perlakuan diulang 3 kali. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Perlakuan waktu aplikasi pestisida nabati paitan dapat menurunkan intensitas kerusakan terkecil yaitu 139.21 % dan meningkatkan hasil tanaman buncis terbesar yaitu 660.79 %, dengan respons terbaik pada waktu aplikasi pestisida nabati paitan pada pagi hari. Perlakuan konsentrasi pestisida nabati paitan dapat menurunkan intensitas kerusakan terkecil yaitu 114.72 % dan meningkatkan hasil tanaman buncis terbesar yaitu 685.28 %, dengan respons terbaik pada konsentrasi pestisida nabati paitan 200 ml/L. Interaksi antara perlakuan waktu aplikasi dan konsentrasi pestisida nabati paitan tidak memberikan pengaruh yang nyata terhadap variabel tinggi tanaman, jumlah polong per tanaman dan per plot, berat polong per tanaman dan per plot, jumlah polong sehat per tanaman dan per plot, jumlah polong sehat pertanaman dan per plot dan intensitas daun terserang.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: waktu aplikasi, konsentrasi, pestisida nabati paitan, buncis.
Subjects: 600 Technology and Applied Science > 630 Farm, Farming > 631 Specific Techniques of
Divisions: Faculty of Agriculture > Department of Agrotechnology (S1)
Depositing User: Rudi Setiawan
Date Deposited: 13 Apr 2019 02:15
Last Modified: 15 Jul 2021 03:32
URI: http://repository.unmuhjember.ac.id/id/eprint/1595

Actions (login required)

View Item View Item