HUBUNGAN PERILAKU SPIRITUAL DENGAN MEKANISME KOPING PASIEN GAGAL GINJAL KRONIK YANG MENJALANI HEMODIALISA DI RUMAH SAKIT PERKEBUNAN JEMBER KLINIK

Habibi, Novil Iqbal (2018) HUBUNGAN PERILAKU SPIRITUAL DENGAN MEKANISME KOPING PASIEN GAGAL GINJAL KRONIK YANG MENJALANI HEMODIALISA DI RUMAH SAKIT PERKEBUNAN JEMBER KLINIK. Undergraduate thesis, Universitas Muhammadiyah Jember.

[img] Text
PENDAHULUAN.pdf

Download (455kB)
[img] Text
ABSTRAK.pdf

Download (13kB)
[img] Text
BAB I.pdf

Download (192kB)
[img] Text
BAB II.pdf

Download (683kB)
[img] Text
BAB III.pdf

Download (157kB)
[img] Text
BAB IV.pdf

Download (333kB)
[img] Text
BAB V.pdf

Download (458kB)
[img] Text
BAB VI.pdf

Download (497kB)
[img] Text
BAB VII.pdf

Download (152kB)
[img] Text
LAMPIRAN.pdf

Download (1MB)
[img] Text
ARTIKEL.pdf

Download (582kB)

Abstract

Perilaku Spiritual adalah paradigma dan perilaku-perilaku spiritual yang tertuang dalam syariat ajaran agama yang komprehensif. Perilaku spiritual diukur dengan indikator pemahaman yang kokoh dalam aqidah, perilaku yang konsisten dalam menjalankan syariah, dan pribadi yang berakhlak. Mekanisme koping adalah tiap upaya yang ditujukan untuk pelaksanaan stres, termasuk upaya penyelesaian masalah langsung dan mekanisme koping pertahanan ego yang digunakan untuk melindungi diri. Desain penelitian yang digunakan adalah crossectional yang bertujuan untuk mengetahui hubungan perilaku spiritual dengan mekanisme koping pasien gagal ginjal kronik yang menjalani hemodialisa di Rumah Sakit Perkebunan Jember Klinik. Populasi penelitian ini sebanyak 40 responden. Tekhnik sampel yang digunakan adalah total sampling. Tekhnik pengambilan data menggunakan kuesioner. Hasil penelitian menunjukkan bahwa sebagian besar responden memiliki perilaku spiritual optimal yakni sebanyak 37 responden (97,5%), sisanya yang memiliki perilaku kurang optimal sebanyak 3 responden (7,5%). Selain itu pasien sebagian besar menggunakan mekanisme koping adaptif yakni sebanyak 30 responden (75%), sisanya sebanyak 10 responden (25%) menggunakan mekanisme koping maladaptif. Analisa statistic yang digunakan adalah chi squar. Berdasarkan hasil analisa yang didapatkan P value= 0.012 < 0,05 dengan demikian ada hubungan antara perilaku spiritual dengan mekanisme koping pada pasien gagal ginjal kronik yang menjalani hemodialisa di Rumah Sakit Perkebungan Jember Klinik. Saran kepada pasien gagal ginjal kronik untuk selalu aktif dalam kegiatan keagamaan maupun bersosialisasi dengan masyarakat seperti hadir dalam pengajian dan selalu berkomunikasi dengan kerabat/tetangga. Kata Kunci: perilaku spiritual, mekanisme koping, pasien gagal ginjal kronik yang menjalani hemodialisa

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: 600 Technology and Applied Science > 610 Medicine and Health
Department: S1 Ilmu Keperawatan
Depositing User: Endang Dewi Kartika
Date Deposited: 15 Jun 2021 02:47
Last Modified: 15 Jun 2021 02:47
URI: http://repository.unmuhjember.ac.id/id/eprint/10398

Actions (login required)

View Item View Item